Minggu, 08 April 2012

Rossi Akan Pelajari Settingan Motor Hayden



Dua pebalap Ducati mendapatkan hasil yang berbeda cukup jauh di sesi kualifikasi MotoGP Qatar. Demi mendapatkan settingan motor yang lebih baik, Valentino Rossi akan mempelajari data milik Nicky Hayden.
Di Losail, Sabtu (7/4/2012) malam waktu setempat, Hayden bisa jadi yang terbaik kelima di sesi kualifikasi. Sementara itu, Rossi terpuruk di urutan ke-12.
Catatan waktu Rossi adalah yang terburuk dibandingkan pebalap-pebalap pabrikan. Juara dunia tujuh kali itu lebih lambat 2,2 detik di belakang Jorge Lorenzo dan 1,2 detik dari Hayden.
“Tujuan saya adalah masuk baris kedua. Ternyata saya sangat jauh dari target karena problem yang kami alami sebelumnya memburuk,” aku Rossi seperti dikutip Crash.
“Ini sangat aneh karena kami cuma membuat perubahan kecil dibandingkan kemarin, tapi rasanya sangat berbeda. Setelah kami kembali ke settingan kemarin, saya merasa sedikit lebih cepat, tapi itu belum cukup untuk memperbaiki hasilnya,” kata The Doctor.
Diakui Rossi, untuk balapan nanti, dia akan belajar dari settingan yang dipakai Hayden dan berharap bisa mendapatkan hasil lebih baik daripada posisi start-nya.
“Saya tak yakin soal apa yang harus diharapkan dari balapan. Tapi, tentu saja, saya berharap bisa melakukannya dengan lebih baik,” ujar Rossi.
“Nicky membuat pilihan settingan yang berbeda dan menjalani sesi yang bagus dengan kedua ban. Jadi, sekarang saya akan melihat datanya dan mencoba bekerja dengan lebih baik,” jelasnya. (sport)

Inter Buka Pintu untuk Balotelli



Mario Balotelli disebut-sebut akan kembali ke Italia dan berseragam Inter Milan. Soal spekulasi itu, Inter Milan menyatakan tak akan menutup pintu jika mantan strikernya itu kembali.
Balotelli meninggalkan Inter pada bursa transfer musim panas lalu dan bergabung dengan Manchester City. Selama di Inggris, ia tetap menghiasi pemberitaan dengan perilaku kontroversialnya.
Terakhir ia terlibat insiden dengan Aleksandr Kolarov di atas lapangan saat berebut tendangan bebas. Selain itu, ia juga dikabarkan berselisih dengan Yaya Toure.
Perselisihan dengan rekan setimnya itu makin mengencangkan kabar kembalinya Balotelli ke Italia. Rumor itu kian kencang ketika ia dengan tiba-tiba muncul di sesi konferensi pers Andrea Stramaccioni.
Marco Branca yang merupakan Direktur Teknik Inter menyebut jika La Beneamata tak akan menutup pintu jika Balotelli ingin kembali ke Giuseppe Meazza. Ia menyebut akan melihat kemungkinan itu dalam beberapa bulan.
“Balotelli? Kami akan lihat dalam beberapa bulan, tapi kami tidak pernah menutup pintu untuknya dan tidak akan pernah mengabaikan kemungkinannya untuk kembali,” sahut Branca pada Sky Sport Italia.
Jika Balotelli kembali, maka itu akan sejalan dengan keinginan Inter untuk melakukan perubahan di musim depan. Nerazzurri ingin mengombinasikan pemain muda dan pemain senior di skuadnya.
“Kami butuh perubahan di musim depan dan menemukan formula yang tepat antara pemain tua dan pemain baru, mencoba untuk mengerti apa yang akan kami punya di bursa transfer.”
“Kami akan mempromosikan empat atau lima pemain dari primavera dan mengevaluasi kemampuan mereka di latihan pramusim,” tuntasnya. (sport)

Messi Masuk ‘Klub 60 Gol’




Lionel Messi lagi-lagi bikin torehan khusus. Dengan sepasang golnya ke gawang Real Zaragoza maka bintang Barcelona itu sudah mengemas 60 gol musim ini, sebuah kisaran jumlah yang kali terakhir ditembus oleh der Bomber, Gerd Mueller.
Messi menyumbang dua gol dalam kemenangan 4-1 Barca atas tuan rumah Zaragoza di Estadio La Romareda, Minggu (8/4/2012) dinihari WIB.
Tambahan dua gol tersebut bikin torehan gol Messi di La Liga Primera kini jadi 38 gol. Selain itu, ia juga menggenapkan total 60 gol di seluruh kompetisi resmi Barca musim ini.
Penyerang legendaris asal Jerman, Gerd Mueller, adalah pemain terakhir yang bisa menembus kisaran “kepala enam” tersebut dalam satu musim. Ia melakukannya pada musim 1972-73 untuk Bayern Munich dengan 67 gol.
Bukan tidak mungkin di sisa musim ini Messi malah akan bisa melewati torehan gol Mueller dalam satu musim tersebut mengingat Barca masih menyisakan setidaknya 10 pertandingan musim ini; tujuh laga La Liga, dua leg semifinal Liga Champions, dan satu partai final Copa del Rey.
Di usia yang baru menginjak angka 24, Messi sudah mencatatkan sederet rekor. Bulan lalu si pemain Argentina menjadi topskorer sepanjang masa di kompetisi resmi Barca dengan 240 gol, mematahkan rekor berusia 60 tahun milik Cesar Rodriguez dengan 232 gol. Di momen yang sama, ia juga menjadi pemain pertama yang mencetak lima gol di satu partai Liga Champions.
Gol pertama Messi sendiri untuk Barca lahir pada 1 Mei 2005 lalu, ketika ia masih berusia 17 tahun, 10 bulan, dan 7 hari. Gol itu lahir di laga La Liga lawan Albacete di Camp Nou.
Reuters mencatat, Messi menjadi pemain kelima dalam sejarah yang bisa bikin 60 gol atau lebih dalam satu musim, di sebuah kompetisi papan atas Eropa. Messi menjadi anggota baru setelah nyaris 40 tahun, tepatnya 39 tahun, jajaran elit itu hanya berisikan empat orang. (sport)